Rabu, 23 Oktober 2013

Jangan Sampe ALLAH menyatakan perang kepada kita

seringkali kita ----baik sengaja maupun tanpa sengaja---- menghina, membenci bahkan memusuhi orang-orang shaleh hanya karena 'ga sesuai' atau ga cocok dengan hati kita...

sering kita mendengar dan membaca ada orang-orang  yang sampe mencaci maki
para ulama-ulama  yg shaleh....
seolah-olah  ia lebih sholeh dan lebih alim ketimbang ulama yg dicacinya...
bahkan sampe menghibahnya di hadapan banyak orang....


Padahal.....Rasulullah saw telah berpesan kepada kita  melalui hadits berikut :

Dari Abu Hurairah ra., ia berkata : Rasulullah SAW bersabda :
“Sesungguhnya Allah Ta’ala berfirman : “Siapa saja yang
memusuhi kekasih-Ku maka Aku nyatakan perang
terhadapnya. Sesuatu yang paling Aku sukai yang dikerjakan
oleh hamba-Ku untuk mendekatkan diri adalah ia
mengerjakan apa yang Aku wajibkan kepadanya, dan tidak
henti-hentinya mendekatkan diri dengan amalan-amalan
sunnah, sehingga Aku mencintainya. Jika Aku mencintainya,
maka Aku merupakan pendengaran yang ia gunakan, Aku
merupakan penglihatan yang ia gunakan, Aku merupakan
tangan yang ia gunakan untuk menyerang dan Aku
merupakan kaki yang ia gunakan untuk berjalan. Jika ia
memohon kepada-Ku niscaya Aku mengabulkannya dan jika
ia memohon perlindungan kepada-Ku niscaya Aku
melindunginya .”
(HR.Bukhari)

Semoga hadits tersebut akan selalu menjadi pengingat kita semua...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar